Words, pictures, and mixtape by Ariel Orah
Artikel ini adalah salah satu upaya untuk mendokumentasikan karya teater eksperimental “Aryati” Soydivision yang akan datang. Artikel ini berfocus ke cerita awal bagaimana Ide awal muncul dari workshop Jendela Sonorama. Rencananya akan ada seri tulisan berikutnya di beberapa edisi Soy & Zine kedepan. Tulisan ini juga dibuat dengan bahasa Indonesia dan baru kemudian diterjemahkan ke bahasa Inggris, jadi versi terjemahan tidak akan seakurat versi asli baik terjemahan kata ataupun pemaknaan kalimat.
PS : Di akhir artikel ini terdapat mixtape pertama yang saya buat untuk kebutuhan workshop saat itu, ada baiknya mixtape ini diputar dan didengarkan sembari kalian membaca, selamat menikmati!
Berlin Schöneweide, 20.01.2022
Hari ke 5 Karantina Omnikron
Ketika tulisan ini dibuat, “Aryati” sedang menjalani transformasi berikutnya, dari seorang tokoh imajiner yang digunakan sebagai strategi presentasi, sampai sekarang : mencoba menjadi sebuah karya pertunjukan ambisius dengan berbagai fitur ini itu!
Titik Nol
Tarik mundur dimulai ke tahun pertama pandemi: 2020. Berbagai experiment penting kami lakukan di tahun ini karena dampak dari paksaan untuk beradaptasi, memaksa kami memutar otak untuk bertahan hidup. Setelah menghabiskan 3 bulan pertama untuk berjualan makanan dari jendela studio lama di Neukölln, musim panas pun datang dan masa masa “lockdown” yang tadinya sangat ketat perlahan lahan menjadi lebih santai tapi tetap dengan peraturan peraturan yang selalu berubah ubah setiap minggu/bulannya. Kondisi tentative ini pun membuat kami sulit untuk membuat karya performance seperti biasanya karena kesempatan untuk pentas masih sangat terbatas. Oleh karena itu, kami hanya bisa membuat event-event dengan skala kecil di studio kami saat itu, dan format workshop pun menjadi salah satu format idola karena tidak membutuhkan penonton dalam jumlah banyak dan jika sewaktu-waktu ada perubahan peraturan, format ini dengan relatif mudah bisa diganti ke versi online.
This article is one of the efforts to document Soydivision’s upcoming “Aryati ” experimental theater piece, focusing on the initial story of how early ideas emerged from Jendela Sonorama workshop. The plan is that there will be a series of subsequent writings in several editions of Soy & Zine in the future. This article was also originally written in Indonesian and only then translated into English, so the translated version will not be as accurate as the original version, whether it is word translation or sentence meaning.
PS : At the end of this article there is the first mixtape that I made for the workshop at that time. My suggestion is to play this mixtape and listen to it while you read, enjoy!
Berlin Schöneweide, 20.01.2022
Day 5 of Omnicron Quarantine
When I write this article, “Aryati” is on it’s way to the next transformation path, from an imaginary character that I used as a presentation strategy, until it’s current state: trying to become an ambitious performance piece with “this bla and that bla” features!
Ground Zero
Re-wind to the first year of the pandemic: 2020. We did various important experiments this year as results of being forced to adapt, forcing us to rack our brains to survive. After spending the first 3 months selling food from our old studio window in Neukölln, summer has come and the previously super strict “lockdown” period is slowly becoming more relaxed but still with regulations that change every week/month. This ultra tentative condition also makes it difficult for us to plan performance works as usual because the opportunity for performing is still very limited. Therefore, we were only able to organize events on a small scale in our studio at that time, and the workshop format became one of the preferable formats because it did not require large audiences and if at any time there was a change in regulations, this format could relatively easily be tweaked to a “worst case scenario version” : on line.
Jendela Sonorama


Pedro Oliviera at Jendela Sonorama #01 , September 2020. Photo by Ariel Orah
Salah satu workshop yang muncul di periode itu adalah “Jendela Sonorama”. Workshop ini adalah kerjasama kami dengan Pedro Oliviera, seorang sound artist dan akademisi musik dari Brasil yang pernah kami undang untuk tampil di Soy&Synth di tahun yang sama. Ide kami dan Pedro adalah membuat workshop dengan format listening session di mana ada satu host yang membuat playlist dengan tema tertentu yang berhubungan dengan sejarah, identitas, kolonialisme, dan fenomena sosial politik lainnya. Di edisi pertama yang kami buat di bulan September 2020, Pedro menampilkan “Sertantifonas” (istilah/genre yang diciptakan oleh musisi Brasil Elomar Figueira Mello), menampilkan beberapa rekaman, artis dan lagu yang berasal (kebanyakan) dari timur laut Brasil yang berhubungan, dengan satu atau lain cara, dengan warisan kekristenan dalam proses penjajahan Benua Amerika, dan bentuk ekspresi musik yang menantang, bertentangan, atau menyampaikan kompleksitas proses kekerasan ini. Di edisi pertama ini, kami juga menyediakan (tentunya) makanan yang kami selaraskan dengan tema workshop, pilihan makanan edisi ini adalah nasi kucing dengan topping gudeg dan sayur tumbuk. Rupanya, Nangka (Jackfruit), adalah salah satu jenis buah yang sering kali dibuat olahan makanan oleh masyarakat di Brasil dan Indonesia.
One of the workshops that emerged during that period was “Jendela Sonorama”. This workshop is our collaboration with Pedro Oliviera, a sound artist and music academician from Brazil whom we invited to perform at Soy&Synth in the same year. Our idea and Pedro’s is to make a workshop with a listening session format where there is one host who makes playlists with specific themes related to history, identity, colonialism, and other socio-political phenomena. In the first issue we created in September 2020, Pedro performs “Sertantifonas” (a term/genre coined by Brazilian musician Elomar Figueira Mello), featuring several related recordings, artists and songs originating (mostly) from northeastern Brazil, with one way or another, by the heritage of Christianity in the American colonial process, and forms of musical expression that challenge, contradict, or convey the complexities of this violent process. In this first edition, we also provide (indeed) food that we harmonize with the workshop theme, the choice of food for this edition is Nasi Kucing (cat rice) with gudeg topping and mashed vegetables. Apparently, Jackfruit, is one type of fruit that is often processed into dishes by people in Brazil and Indonesia.

Nasi Kucing (Cat Rice) at Jendela Sonorama #01, photo by Ariel Orah
Di edisi kedua sebulan setelahnya, giliran saya yang menjadi tuan rumah. Keroncong pun menjadi pilihan saat itu. Pilihan ini pun sebetulnya datang dari ide mencari semacam benang merah antara Indonesia dan Brasil, salah satu benang yang paling merah adalah fakta bahwa kedua negara ini pernah dijajah oleh bangsa Portugal! Singkat cerita, selain fakta bahwa Portugal adalah salah satu bangsa Eropa awal (selain Spanyol dan kemudian Belanda) yang melakukan praktik kolonialisme/imperialisme di Indonesia dengan motif utama mengeruk hasil rempah-rempah Nusantara, satu fakta/cerita yang lumayan sama pentingnya dengan fakta itu adalah fakta dimana para pelaut Portugis dan budak-budaknya itu membawa satu elemen seni budaya yang akhirnya mengendap dan bermutasi di tanah nusantara sampai berabad-abad setelahnya : (baca) Fado (musik).
Fado adalah cikal bakal musik keroncong. Jenis musik yang pada perkembangannya menjadi salah satu musik paling populer sepanjang masa di Indonesia. Setelah beberapa saat meriset musik yang mengendap dan bermutasi selama hampir 6 abad ini, akhirnya fokus rentang waktu yang saya coba kerucutkan untuk keperluan workshop ini adalah dari tahun 1920 sampai akhir tahun 90an, tepatnya 1998. Rentang waktu ini saya pilih karena ketertarikan saya juga pada banyaknya fakta sejarah yang “abu-abu” di masa tersebut. 1920 adalah masa masa penghujung pendudukan Belanda di Indonesia yang akhirnya menyerah kepada Jepang pada tahun 1939. Kemudian ada masa penjajahan Jepang dari tahun 1942-1945, terus masa awal Indonesia merdeka, agresi Belanda 1 dan 2, Gerakan 30 September 1965, Orde Baru Soeharto sampai tahun 1998 adalah semua fakta yang mengasyikan untuk dijadikan bahan “storytelling” workshop ini, yang tentunya diiringi transformasi musik keroncong di tiap segmen/fase waktunya.
In the second edition a month later, it was my turn to be the host. Keroncong became an option at that time. This choice actually came from the idea of looking for some kind of common thread between Indonesia and Brazil, one of the common ground is the fact that these two countries were colonized by the Portuguese! Long story short, apart from the fact that Portugal was the first European (Western) nation to practice colonialism/imperialism in Indonesia with the main motive of dredging up the spices from the archipelago, one fact/story that is quite as important as that fact is the fact that Portuguese sailors and slaves brought an element of art and culture that eventually settled and mutated in the archipelago until centuries later 👉🏻 (read) Fado (music).
Fado is the forerunner of keroncong music,music which in its development became one of the most popular music of all time in Indonesia. After a while of researching music that has settled and mutated for almost 6 centuries, finally the focus of the time span that I try to narrow down for the purposes of this workshop is from 1920 to the end of the 90a, 1998 to be exact. I chose this time span because I am also interested in many historical facts that are “in the grey area” at that time. 1920 was the end of the Dutch occupation in Indonesia which finally surrendered to Japan in 1939. Then there was the Japanese colonial period from 1942-1945, then the early period of Indonesia’s independence, the 1st and 2nd Dutch aggressions, the 30 September 1965 Movement, Suharto’s New Order until 1998 are all exciting facts to be used as material for the storytelling of this workshop, which of course is accompanied by the transformation of keroncong music in each segment/phase of its time.

Sketch “Babak/Chapter” at Jendela Sonorana #02, Photo by Ariel Orah
Personafikasi : Aryati
Ide memunculkan tokoh Aryati sebetulnya muncul di saat-saat terakhir. Saat itu istilah “Lecture Performance” sangat menjadi momok di ranah performing art dan sejujurnya saya sangat terinspirasi ketika melihat genre pertunjukan ini dipentaskan saat saat itu salah satu nya melalui performance Mele Yamomo dan Pepe Dayaw (Echoing Europe, SONUS) yang dipentaskan di Ballhaus Naunynstrasse. Ketika datang giliran saya untuk menjadi tuan rumah di edisi ini, saya mulai mencari akal bagaimana caranya saya menemukan strategi membuat listening session yang sarat akan peristiwa sejarah ini (dan penjelasan yang terkesan “akademis”) ke arah yang lebih performatif. Setelah bolak-balik berpikir dan mencari referensi, akhirnya terbesitlah ide untuk membuat karakter fiksi yang hidup di rentang waktu di atas. Dengan mencoba membuat sketsa “babak” yang merunut pada rentang periode waktu (1920, 1945, 1965, 1979, 1998). Di masing-masing babak ada peristiwa sejarah dan transformasi keroncong yang saya highlight seperti: 1920 (masa kolonial belanda dan cikal bakal kaum revolusi, keroncong versi sarat pengaruh barat dan kolonialisme seperti instrumentasi barat: contrabass, cello, ukulele. Lirik dengan genre Mooi Indie) 1945 (masa perebutan kemerdekaan dimulai dari transisi belanda-jepang-indonesia, keroncong bertransformasi menjadi musik “perjuangan” dengan lirik-lirik perjuangan seperti sepasang mata bola), 1965 (masa akhir era Soekarno dan peristiwa G30SPKI yang berlanjut ke era communist holocaust, terdapat keroncong “Pancasila” dengan lirik-lirik Nasionalis) 1979 (masa keemasan orde baru, di sini juga menjadi masa keemasan sinema Indonesia, dan salah satu musik Indonesia yang menghiasi soundtrack film Indonesia adalah keroncong. Keroncong di masa ini ditandai dengan lirik-lirik yang mengisahkan rakyat jelata seperti lagu-lagu Benyamin S.), 1998 (masa akhir orde baru, di sini keroncong bertransformasi menjadi keroncong dangdut, di mana instrumen-instrumen barat yang modern mulai masuk seperti keyboard, synthesizers, drum machine).
Dengan sketsa “babak-babak” tersebut, saya akhirnya mulai mengarang kehidupan tokoh fiksi Aryati, yang judulnya saya ambil dari salah satu judul lagu keroncong terkenal karya Ismail Marzuki. Di masing-masing babak, saya mencoba berkhayal tentang cerita kehidupan Aryati. Dimulai dari lahirnya Aryati dari ibu berdarah Cina Betawi dan ayah berdarah Mardijker (Indo-Portugis), kisah cinta segitiganya dengan serdadu KNIL (Tentara Belanda beranggotakan rakyat Indonesia, terutama dari Indonesia timur) dan tentara Jepang, keterlibatanya di GERWANI (Salah satu asosiasi perempuan/feminis pertama dan terbesar di Indonesia, diasosiasikan dengan Partai Komunis Indonesia/PKI), kisah cintanya dengan seorang kolega perempuan di GERWANI, menyaksikan pembantaian orangorang yang diduga terlibat dengan PKI, menjadi tahanan politik Orde Baru, sampai detikdetik kematiannya di tahun 1998 yang bertepatan dengan lengsernya Rezim Soeharto. Penggalan ceritacerita ini saya bacakan seolah-olah saya mengisahkan Aryati dari sudut pandang seorang narator dari sebuah buku, diiringi dengan mixtape lagulagu keroncong yang saya buat, juga sesuai dengan rentang periode waktu yang sudah dibagi sebelumnya.
Personification : Aryati
The idea of bringing up the Aryati persona actually appeared at the last moment. At that time the term “Lecture Performance” was a scourge in the realm of performing art and honestly I was very inspired when I saw this genre of performance being staged at that time, one of which was the performance of Mele Yamomo and Pepe Dayaw (Echoing Europe, SONUS) which was staged at the Ballhaus Naunynstrasse. When it was my turn to be the host of this edition, I started to figure out how I could find a strategy to make a listening session full of historical events (and an explanation that seemed “academic”) in a more performative direction. After thinking back and forth and looking for references, finally came the idea to create a fictional persona who lived in the above timeframe. By trying to make a sketch of the “chapter” that traces the time period (1920, 1945, 1965, 1979, 1998). In each chapter there are historical events and the transformation of keroncong that I highlight, such as: 1920 (the Dutch colonial period and the forerunner of the revolution, the version of keroncong full of western and colonial influences such as western instrumentation: contrabass, cello, ukulele. Lyric with Mooi Indie genre) 1945 (the struggle for independence started from the Dutch-Japanese-Indonesian transition, keroncong transformed into “struggle and war” music with patriotic’ lyrics like Sepasang Mata Bola), 1965 (the end of the Soekarno era and the G30SPKI incident which continued into the communist Holocaust era, there was a keroncong “Pancasila”. “with Nationalist lyric lyrics) 1979 (the golden age of the new order, here is also the golden age of Indonesian cinema, and one of the Indonesian music that adorns the soundtrack of Indonesian films is keroncong. Keroncong at this time is marked by lyric telling stories of poor people drama such Benjamin’s songs in that era) , 1998 (the end of the new order, here keroncong transformed into keroncong dangdut, where modern western instruments began to enter such as keyboards, synthesizers, drum machines).
With these “chapters” sketches, I finally began to compose the life of the fictional persona Aryati, whose title I took from one of the titles of the famous keroncong song by Ismail Marzuki. In each chapter, I try to imagine the story of Aryati’s life. Starting from the birth of Aryati to a mother of Chinese Betawi blood and a father of Mardijker blood (Indo-Portuguese), her love triangle story with KNIL soldiers (the Dutch army consists of Indonesian people, mainly from eastern Indonesia) and Japanese soldiers, her involvement in GERWANI (one of the women’s associations) /the first and greatest feminist in Indonesia, associated with the Indonesian Communist Party/PKI), his love story with his female colleague at GERWANI, witnessing the massacre of people suspected of being involved with the PKI, being political prisoners of the New Order, until the moment of his death in 1998 coincided with the fall of the Suharto regime. I read this fragment of the story as if I were telling Aryati from the point of view of the narrator of a book, accompanied by a mixtape of keroncong songs that I made, also according to the time period that had been divided earlier.
Mixtape Tracklist
Presented first time at Jendela Sonorama #02 October 2020. Second presentation at “What does freedom sounds like?, curating diversity pt2 symposium by Initiative Neue Musik.
1 | de witts speech |
2 | tan ceng bok – zoo ver van jou |
3 | voice of kaisar hirohito 1945 |
4 | krontjong bengawan solo |
5 | soekarno speech |
6 | Keroncong bahana pancasila – hetty koes endang |
7 | soeharto speech |
8 | sapu lidi – benyamin S |
9 | Aryati instrumental – VA Melodious records |
10 | soeharto speech 2 |
11 | ojo nesu nesu – happy asmara |